Tegar Di Atas Sunnah

Kabar Muslimah

me- atau di- ?

>> Kamis, 31 Desember 2009

mengenal belum tentu memahami

me-dengar, me-lihat, dan me-mahami memang bukan hal mudah bagi manusia yang sejatinya ingin di-dengar, di-lihat, dan di-pahami.
Jika setiap orang berlomba untuk di- bukan me-, siapa yang akan me-(dengar,lihat,dan pahami) ?




Read more...

Istikharah tidak melulu tentang Jodoh dan lewat Mimpi

>> Rabu, 30 Desember 2009

Istikharah tidak melulu tentang jodoh dan lewat mimpi.

Inilah kesalahan persepsi kita selama ini, beranggapan bahwa shalat istikharah hanya dilakukan ketika kita dihadapkan pada situasi pelik dalam memilih jodoh. Padahal bukan seperti itu yang diajarkan Rasulullah Shalallahu alayhi wasallam.

Istikharah berasal dari kata istakharayastakhiru yang berarti memohon kebaikan dari setiap urusan. Meminta petunjuk Allah mana keputusan terbaik yang akan memberikan kemaslahatan bagi diri sendiri maupun bagi orang lain.
Yang berarti memasrahkan segala keputusan pada Allah yang Maha Mengetahui, berlindung kepadaNya dari segala keburukan. Itu sebabnya istikharah sepantasnya menjadi keseharian umat muslim dalam memutuskan suatu perkara.

Qs. Ali Imaran(3) :159)
"Dan bermusyawarahlah dengan mereka(para sahabat) dalam urusan itu (peperangan, perekonomian, politik, masyarakat,dll). Bila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakallah pada Allah."

hadits
"kesaksian Abu Bakar RA, bahwa Rasulullah Shalallahu alayhi wassalam jika berkehendak memutuskan suatu hal, beliau selalu berishtikharah dengan berdoa, "Ya Allah, anugrahkanlah kebaikan kepadaku dari setiap urusanku dan pilihkanlah yang terbaik bagiku". (HR. Al Tirmidzi)

Lalu yang menjadi pertanyaan, jika shalat istikharah itu cara bagi kita ( umat islam) berkomunikasi dengan Allah, meminta petunjuk Rabb semesta alam keputusan mana yang terbaik harus diambil, apakah kita harus tidur dulu? Biar dapat mimpi ?? Kan katanya jawaban lewat mimpi. See!? Mempersulit diri sendiri bukan? =P . Yapz! Inilah salah satu kesalahan persepsi kita memaknai istikharah. Jadi jawaban istikharah itu tidak melulu lewat mimpi loh.
wallahu alam

Berikut doa yang diajarkan Rasulullah kepada kita:
Ya Allah, sesungguhnya aku meminta pilihan yang tepat kepadaMu dengan ilmuMu dan aku memohon kekuatan kepadaMu (untuk mengatasi persoalanku) dengan kemahakuasaaanMu. Aku mohon kepadaMu sesuatu dari anugrahMu yang maha agung, sesungguhnya Engkau Maha Kuasa, sedang aku tidak ada daya upaya, Engkau Maha Mengetahui, sedang aku tidak mengetahui dan Engkau Maha Mengetahui hal yang ghaib. Ya Allah, apapbila Engkau mengetahui urusan ini (seseorang yang memiliki hajat hendaknya menyebutkan persoalannya) lebih baik dalam agamaku, penghidupanku, dan akibatnya terhadapku di dunia atau akhirat, maka sukseskanlah untukku, mudahkanlah jalannya lalu berilah berkah. Akan tetapi bila Engkau mengetahui bahwa persoalan ini lebih berbahaya bagiku dalam agamaku, penghidupanku dan akibatnya atas diriku di dunia atau di akhirat, maka singkirkanlah persoalan tersebut, dan jauhkanlah aku daripadanya, takdirkanlah kebaikan untukku dimana saja kebaikan itu berada, dan kemudian berikanlah keridhaanMu kepadaku."

Disunahkan sebelum dan sesudah berdo'a membaca hamdalah dan bershalawat ke atas nabi Shalallahu alayhi wasallam.

Tidak ada salahnya kita terus menerus melakukan istikharah itu hingga nanti Allah berikan HidayahNya kepada kita berupa kemantapan hati dalam memilih.

Read more...

Karena Janji adalah Hutang

Membaca menjadi keharusan dalam program hidup 1431 H, yang telah tersusun rapih. Jadilah pagi ini sarapan majalah islam sambil menyeruput wedang jahe.

Mata saya tertubruk pada kalimat yang mencuri perhatian. Tertulis besar dengan huruf yang di bold: Cause Promise is an Owe


Hari itu suhu mencapai 11 derajat Celcius, dan dia mengenakan mantel bulu yag cukup tebal ketika kubuka pintu dan memandang senyumnya yang sumringah. "Assalamu'alaikum sister, i promise i will come today, don't you remember?" Ia menebak kekagetan saya. Saya yang masih terbengong-bengong membalas salamnya sambil mencaoba mengingat-ingat kapan dia pernah berjanji untuk datang hari ini. Oh, saya ingat.. Saya pikir itu hanya sebuah basa-basi biasa seperti dalam "kultur Indonesia"

Sudah berapa janji yang kita sepelekan disebabkan kebiasaan basa-basi? Sudah berapa hati yang kita lukai disebabkan janji kita hanya sebuah basa-basi? Padahal ketika sebuah janji terucap maka itu adalah sebuah hutang.

Mohonlah pada Allah agar kita diampuni dan berharap orang-orang yang kita lukai dalam menunggu janji itu, memaafkan kita.

Mari kita renungkan...

Read more...

Doa Sebelum Belajar

>> Selasa, 29 Desember 2009

"Allahumma, terangilah hatiku dengan ilmu, kehendakilah aku menggunakan tubuhku melakukan taat kepada-Mu, bersihkanlah aku dari fitnah-fitnah yang rahasia, sibukkanlah aku selalu mengambil peajaran faedah dari hasil berfikir, hindarkanlah aku dari buruk tipudaya syaitan dan sungguh jauhkanlah aku darinya, wahai Dzat yang memiliki belas kasih lagi Maha Pegasih."

Read more...
English French German Spain

Italian Dutch Russian Brazil

Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

tamu

Pengikut

  © Blogger template Simple n' Sweet by Ourblogtemplates.com 2009

Back to TOP